Pengunjung Website
Hari Ini: 16
Minggu Ini: 16
Bulan Ini: 64
Tahun Ini: 593,047
img thumbnail

Seru Dan Menegangkan Pertandingan Voli Dalam Rangka HUT TNI AU 79,Di Lanud Rhf.

TNI AU. Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Angkatan Udara ke-79, Lanud Raja Haji Fisabilillah (RHF) menggelar pertandingan voli antar Satuan Kerja (Satker), yang dilaksanakan di Lapangan Bola Voli Mako Lanud RHF, pada Selasa (25/2/2025). Kegiatan ini berlangsung selama dua hari dan diikuti oleh seluruh satuan kerja yang ada di Lanud RHF.

Komandan Lanud RHF, Kolonel Pnb Rony Widodo, S.T., M.M., M.Han., turut hadir dan memberikan sambutan. Dalam penyampaiannya, Danlanud menyatakan bahwa olahraga memainkan peran penting dalam menjaga kebugaran tubuh. Ia menambahkan, bahwa selain untuk berkompetisi, pertandingan ini juga bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan semangat kebersamaan antar anggota di lingkungan Lanud RHF. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas fisik serta bakat personel yang akan mendukung pelaksanaan tugas ke depan.

Pertandingan dihari pertama Jumat 21/2/2025 Staf Khusus A melawan Staf Khusus B, Dinas Logistik melawan Dinas Operasi, dilanjutkan dengan babak lanjutan yakni Staf Khusus A melawan Satpomau dan Dinas Personel melawan Dinas Operasi. 

Selama pertandingan, seluruh tim yang berlaga menunjukkan semangat dan antusiasme yang tinggi. Akhirnya, tim Staf Khusus A keluar sebagai pemenang, sementara posisi kedua diraih oleh Dinas Personel, diikuti oleh Dinas Operasi yang menduduki posisi ketiga dan Satpomau Lanud Raja Haji Fisabilillah di posisi keempat. Keberhasilan ini menunjukkan antusiasme dan semangat sportifitas yang tinggi dari seluruh peserta, serta memperlihatkan sinergi yang baik di antara setiap satuan kerja.